Header Ads

Family Trip ke Singapore (Day 3) Merlion Park & Marina Barrage.

Sambungan dari Family Trip Day 3: Orchad & Mustafa Centre

Selepas dari Mustafa Centre, perjalanan kami lanjutkan menuju Merina Barrage, kali ini menggunakan MRT dengan tetap menggunakan gothere.sg sebagai panduan.
Sebenernya setelah dari Mustafa Centre, anak-anak sudah mulai kelelahan karena diwajibkan untuk berjalan kaki dan pengalaman "belanja" bukanlah pengalaman yang sangat menyenangkan bagi anak-anak. Sehingga saya pun bilang ke mereka, sesaat sebelum menuju Marina Barrage, kalau mereka tidak menyukai Marina Barrage, kita akan langsung pulang ke Hotel.

Saya cukup pede mereka bakal menyukai Marina Barrage, karena dari hasil browsing di internet, saya tahu kalau di Marina Barrage mereka bisa bermain air.

Marina Barrage

Singapore Flyer tampak dari Marina Barrage

Alif, saya minta dia untuk berpose natural, inilah hasilnya.

Inilah yang bikin anak-anak betah. Setelah seharian jalan kaki, mereka bisa menyegarkan diri menikmati permainan air mancur yang tersedia.
Jembatan yang memisahkan antara air laut dengan air yang sudah diolah menjadi air tawar

Marina Barrage merupakan pusat pengolahan air bagi kebutuhan warga Singapore, bagi turis seperti kita, Marina Barrage jadi destinasi wajib untuk didatangi, karena bagi Ibu-ibu bisa untuk istirahat sambil foto-foto selfie, anak-anak berekreasi dengan air seperti di water park, dan bapak-bapak yang doyan motret bisa mencari spot-spot yang bagus untuk foto.


Tadinya pengen sampai malem nangkring di Marina Barrage nunggu sunset buat foto-foto. Tetapi ternyata cuaca mulai mendung. Kita pun menuju destinasi terakhir hari itu, yaitu Merlion Park. Jarak dari Marina Barrage ke Merlion Park tidak terlalu jauh, tetapi karena tidak terhubung dengan Bus atau MRT, kita pun naik Taxi menuju Merlion Park.

Belum sah ke Singapore, kalau belum berfoto di depan patung Merlion

Saat ini baru saya lihat, pentingnya Tongsis, hehe
Sebelumnya: Family Trip Day 3: Mustafa centre
Next : Family trip day 4: Final

Kunjungi artikel perjalanan saya yang lain:
Villa Malabar, Pangalengan
Wisata Belitung
Family Trip ke Singapore
Destinasi wisata di Ciwidey
Villa-villa di Cipanas Garut

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.